SELUMA – Pemkab Seluma akan menentukan pengelolaan aset daerah yang berada di luar provinsi. Apakah nanti dikelola pihak ketiga atau dikelola Pemkab sendiri. Hal ini setelah Bupati Seluma bersama pejabat lainnya meninjau sekaligus mengecek langsung keadaan aset milik Pemkab Seluma, salah satunya yang berada di Jalan Duren III, Jakarta Selatan. Ketua DPRD Kabupaten Seluma, Nofi Eryan Andesca , S.Sos. sempat menyoroti aset-aset Pemkab Seluma yang berada diluar daerah karena selalu mengeluarkan biaya, mulai dari pajak dan lainnya. Ia menjelaskan, aset yang ada diluar tersebut jangan sampai terbengkalai dan menjadi beban daerah, karena setiap tahunnya daerah harus membayar pajak, maka dari itu harus ada PAD yang dihasilkan dari aset tersebut.
Sumber : Rakyat Bengkulu