Kapolda Bengkulu Brigjen Pol Drs. Coki Manurung, SH,M.Hum memastika proses penyelidikan terhadap delapan proyek Provinsi tahun 2017 lalu yang bermasalah akan naik ke penyidikan. Bahkan pihaknya tinggal menunggu waktu dua bulan lagi akan segera menetapkan tersangka. Ke-delapan proyek itu tujuh proyek jalan serta 1 proyek jaringan irigasi yang nilainya ratusan miliar melalui Dana APBD dan APBN Provinsi Bengkulu. Dikatakan Coki, ketujuh jalan itu yakni jalan Curup-Air Dingin, Jalan Tes-Muara Aman, Jalan Batas Kota Kepahiang- Simpang Kantor Bupati dan Jalan Air Sebakul- Jalan Nafas serta Jalan Hibrida Raya dan Jalan Padang Serai-Pasar Ngalam dan Jalan Jenggalu Kabupaten Seluma.
Lebih Lanjut Buka Link Berikut :
22042018-01- Kapolda Pastikan 8 Proyek ke Penyidikan
Sumber : Rakyat Bengkulu
Entitas :Provinsi Bengkulu