Proyek Rp. 13,8 Miliar Disorot

KOTA MANNA – Memasuki pertengahan Februari 2022 rupanya proyek revitalisasi Tebat Gelumai Kota Manna Bengkulu Selatan tak kunjung tuntas. Padahal proyek menelan Rp. 13,8 miliar tersebut dianggarkan dan dikerjakan tahun lalu. Diketahui proyek bersumber dari APBN TA 2021, revitalisasi Tebat Gelumai berada di tengah Kota Manna dan tidak jauh dari Tebat Rukis ini digadang – gadang akan menjadi lokasi pariwisata tengah kota oleh pemerintah pusat dan Pemkab BS. PPK Danau Situ dan Embung Balai Wilayah Sungai (BWS) mengatakan, pembangunan Revitalisasi Tebat Gelumai dilakukan dengan berbagai tahapan. Dimulai April 2021 dengan pembangunan bendungan, penimbunan tanah hingga siring gedong. Sebelumnya ia mengakui bahwa proyek ini sempat mengalami keterlambatan pengerjaan yang disebabkan beberapa faktor.

Sumber : Rakyat Bengkulu

[Berita Selengkapnya]