[metaslider id=19267]Humas TU Bengkulu – Dalam rangka pencegahan penyebaran pandemik Corona Virus Disease 2019 (COVID-19), BPK Perwakilan Provinsi Bengkulu menerapkan langkah antisipasi mengamanan secara memadai. Salah satunya melalui pemindaian suhu tubuh kepada pegawai dan tamu yang berkunjung ke BPK Perwakilan Provinsi Bengkulu.
Pemindaian suhu tubuh tersebut merupakan deteksi dini pencegahan. Apabila dari hasil pemindaian suhu tubuh tersebut tamu atau pegawai terindikasi tidak normal atau sedang sakit maka akan dilakukan tindakan pengamanan.
Selain pemindaian suhu tubuh, BPK Perwakilan Provinsi Bengkulu menyediakan hand sanitizer di titik-titik yang dianggap rawan dan menyediakan sabun cuci tangan di wastafel kantor. Menindaklanjuti SE Sekjen BPK, BPK Perwakilan Provinsi Bengkulu juga menerapkan absensi secara manual, mengurangi tatap muka, menghindari berkumpul serta melakukan self assesor kesehatan pegawai sebagai tindakan pencegahan penyebaran Covid-19.
Himbauan untuk meningkatkan imun tubuh dengan menjaga pola hidup sehat salah satunya dengan mengkonsumsi makanan bergizi dan istirahat yang cukup juga terus disosialisasikan kepada pegawai.
Semoga pandemik Covid-19 segera berakhir dan kita tetap sehat.